Popular Post

Posted by : Unknown 20 Juni 2014





Radiant Mythology adalah game RPG yang merupakan game keluaran untuk console PSP. Untuk memulai game ini, player akan membuat seorang character yang dari segi gender, rambut, armor awal player yang menentukan. Game ini menceritakan dunia Terresia yang terancap hancur karena adanya Devourer. Devourer disini pun menjadi pihak antagonis yang memiliki peran untuk menghisap setiap mana dari dunia Terresia. Dunia Terresia disini memiliki World Of Three yang merupakan sumber kehidupan dari Terresia sendiri. World Of Three pun terancam hancur karena adanya Devourer, sehingga dunia Terresia menciptakan seorang penyelamat yang akan melindungi Terresia. Hero tersebut adalah character yang nanti player akan buat. Di awal game player akan bertemu banyak teman dan bergabung di salah satu guild yang berada disalah satu kota World Of Tree. Dari sini petualangan player dalam menyelesaikan setiap quest yang berbeda, dan setiap quest merupakan petunjuk bagi player untuk menemukan keberadaan Devourer.



World Of Tree


Menurut saya, game ini sangat cocok bagi penggemar RPG. Jika saya melihat dari battle game ini, yaitu semi – Action, yang artinya player bebas menggerakkan character mereka saat memasuki area battle. Game ini juga menyajikan banyak skill dan bahkan skill combo yang dilakukan oleh party ketika battle area. Game ini pun menyediakan sistem job dan dalam melakukan farming sangat mudah, artinya jika semakin sering player menyelesaikan suatu Quest atau sub Quest maka semakin banyak player akan mendapatkan uang yang nantinya akan dibelikan armor atau weapon.  Ada juga point "Fame" yang cara mendapatkannya sama seperti GP. Semakin banyak Fame, maka semakin banyak karakter yang bisa direkrut. Dan yang spesial dari seri ini adalah hampir semua karakter di semua Tales series ada disini, dan sebagian (terutama main chara) bisa direkrut untuk membantu kita menyelesaikan quest.


Dalam game ini terdapat 4 jenis job dasar yang nantinya jika dikembangkan akan berevolusi menjadi job lanjutan dari masing – masing job. Ada 4 job dasar yaitu Warrior (menggunakan 1 pedang), Thief (menggunakan dagger), Mage (Penyihir), dan Priest (TB dan healing). Setiap job tersebut akan berkembang jika player semakin sering melakukan quest atau sub quest.



Contoh job Swordman


Dari segi grafik pun game ini sudah dinyatakan layak dan ideal, karena ketika saya bermain tidak ditemukan bug dan pergerakan visual dari game ini sudah cukup sempurna.



Ketika battle


Semi Action


Grafis yang cukup baik


Kekurangan dari game ini menurut saya adalah item atau equip yang sangat susah ditemukan dan player yang langsung dihadapkan oleh musuh yang bisa dibilang sulit. Monster yang dihadapi tidak disesuaikan yang nantinya akan menyebabkan player akan merasa bosan dan merasa game ini sungguh sangat tidak masuk akal. Meskipun game ini bertujuan untuk mengasah otak player dalam mengatur skill di area battle, tapi monster yang tidak seimbang dengan skill yang sangat instant membuat player repot dan menjadi pesimis untuk memainkan game ini. Game ini pun bisa dibilang monoton, yang artinya player hanya mengerjakan quest dalam mengeksplore Terresia.







Game ini pun mempunyai kelebihan, seperti penduduk kota atau kerabat dekat player yang akan ikut membantu dalam quest jika parameter player tinggi dalam benak mereka. Cara untuk meninggikan parameter adalah dengan sering mengajak mereka dalam melakukan quest. Semakin banyak kerabat yang mempunyai parameter tinggi maka semakin banyak combo skill yang akan tercipta olehnya. Kemudahan dalam mencari poin dan melakukan farming pun menjadi kelebihan game ini. Player tidak harus capek – capek mengeksplore seluruh area untuk mencari item tertentu, dalam game ini semua data tentang item telah disediakan sehingga akan mempermudah player dalam mendekorasi character mereka. Dari segi cerita pun game ini bisa dikatakan ideal atau alurnya dapat dipahami dengan mudah oleh player. 

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © 2013 A R C A N G E L G A M E - Date A Live - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -